Ketika sedang berada di luar dan membutuhkan jaringan internet, Wifi Id menjadi solusi paling tepat agar kamu bisa tetap terhubung ke internet. Saat ini jaringan Wifi Id telah tersebar di berbagai lokasi, terutama di tempat umum. Lalu bagaimana cara mencari Wifi Id terdekat dari lokasi saya?
Biasanya pada lokasi yang tersedia jaringan Wifi Id akan di tandai dengan papan yang bertuliskan Wifi.id Corner. Namun tentunya kamu akan kesulitan mencarinya secara manual, apalagi jika kamu sedang berada di lokasi yang jauh dari pusat keramaian.
Ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui lokasi-lokasi yang tersedia jaringan Wifi.id di area kamu dengan mudah dan cepat. Jika kamu tertarik untuk mencobanya, simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Cara Mencari Wifi Id Terdekat dengan Aplikasi Wifi.id GO
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mencari Wifi.id terdekat adalah dengan menggunakan aplikasi Wifi.id GO. Kamu bisa memanfaat fitur WiFi Nearby yang memungkinkan kamu mengetahui lokasi Wifi.id di sekitar lokasi kamu berada. Berikut cara menggunakannya.
- Pertama unduh aplikasi Wifi.id GO.
- Buka aplikasinya, jika kamu sudah memiliki akun kamu bisa login. Namun apabila belum memiliki akun, aplikasi ini bisa digunakan tanpa harus login.
- Berikan izin aplikasi untuk mengakses lokasi dan mengaktifkan GPS.
- Kemudian pada halaman utama pilih menu Hotspot Finder.
- Selanjutnya, aplikasi ini akan menampilkan lokasi-lokasi jaringan Wifi id terdekat dari lokasi kamu.
Cara Mencari Wifi Id Terdekat dengan Google Maps
Jika kamu kesulitan menggunakan aplikasi Wifi.id Go, kamu bisa mencari titik lokasi jaringan Wifi id dengan memanfaatkan Google Maps di ponsel kamu. Cara ini sangat mudah, namun sebelumnya pastikan lokasi GPS pada ponsel aktif.
- Buka aplikasi Google Maps di Ponsel
- Pada kolom pencarian ketikan “Wifi Id + nama lokasi” atau “Wifi id Terdekat”
- Lalu klik tombol pencarian
- Tunggu hingga mendapatkan hasil pencarian
- Google Maps akan menampilkan titik lokasi jaringan Wifi id terdekat di sekitar kamu.
Cara Mencari Wifi Id Terdekat Melalui Website
Opsi lain yang bisa dilakukan untuk mencari titik lokasi Wifi id terdekat adalah melalui website resmi. Cara ini pun bisa dilakukan dengan sangat mudah, berikut langkah-langkahnya.
- Buka browser di ponsel kamu
- Ketikan URL “https://wifi.id/cari-lokasi-wifi” pada kolom pencarian
- Selanjutnya, izinkan website untuk mengakses lokasi
- Tunggu hingga muncul hasil pencarian
- Maka kamu akan di beritahu titik lokasi jaringan Wifi.id yang terdekat.
Jadi itulah cara mengetahui Wifi Id terdekat dari lokasi saya dengan mudah dan cepat. Dengan cara ini, kamu akan selalu terhubung ke jaringan internet dimanapun kamu berada.
Artikel menarik lainnya: