Sabtu, 23 November 2024
BerandaTipsApa Itu Internet Lokal dan Cara Menggunakannya

Apa Itu Internet Lokal dan Cara Menggunakannya

Pastinya kamu tidak asing dengan istilah internet lokal, terutama untuk kamu yang berlangganan paket internet. Tetapi masih banyak dari kita yang mungkin bertanya-tanya tentang apa itu internet lokal dan bagaimana cara menggunakannya?

Perlu diketahui bahwa saat ini semua operator seluler di Indonesia memiliki penawaran internet lokal. Internet lokal ini memberikan harga yang lebih terjangkau dibandingkan kuota nasional. Tetapi kelehaman dari internet lokal ini hanya bisa digunakan di wilayah tertentu saja. Jadi penggunaan internet bisa dikatakan lebih terbatas akan area penggunaannya.

Untuk lebih jelasnya tentang apa itu internet lokal dan cara menggunakannya akan kita bahas secara ringkas dan jelas di bawah ini!

Tentang Internet Lokal

Seperti yang telah dijelaskan secara ringkas diatas tentang internet lokal, internet lokal merupakan kuota internet yang hanya dapat digunakan di area/wilayah terentu saja. Area/Wilayah penggunaan internet lokal tergantung dari lokasi kita mengaktifkan paket internet lokal.

Selain itu, setiap operator juga memiliki jangkauan wilayah internet lokal yang berbeda-beda tergantung dari jenis paket internet yang diaktifkan. Jadi ketika kita mengaktifkan paket internet dan di dalamnya terdapat kuota lokal. Artinya paket internet yang didapatkan hanya bisa digunakan di area dimana kita mengaktifkannya saja. Ketika kita berpindah wilayah maka kuota lokal yang kita dapatkan tidak akan bisa digunakan. Wilayah disini bisa berupa kota. Provinsi atau area tertentu saja tergantung dari kebijakan dari operator seluler yang kita gunakan.

Jenis-jenis Internet Lokal Yang Ada Saat ini

Setelah mengetahui apa itu internet lokal, kita juga perlu mengetahui tentang jenis-jenis internet lokal. Di Indonesia saat ini beberapa operator seluler menetapkan jenis-jenis internet lokal sebagai berikut :

1. Internet Lokal Unlimited

Internet lokal unlimited atau kuota lokal unlimited adalah jenis kuota yang tidak ada batasan dalam pemakaiannya. Jadi penggunaannya tidak dibatasi oleh pemakaian wajar atau tidak ada FUP. Sehingga paket internet ini bisa dengan bebas digunakan tanpa batasan FUP, tetapi ada pembatasan wilayah.

2. Internet Lokal Reguler

Internet lokal reguler atau kuota lokal reguler merupakan jenis kuota internet yang mempunyai batas penggunaan (FUP). Batasan FUP kuota reguler ini tergantung dari paket internet yang kamu pilih saat berlangganan. Yang membedakannya tentu kuota reguler ini hanya bisa digunakan di wilayah tertentu saja sesuai dari lokasi pengaktifkan paket internetnya.

3. Internet Lokal Terusan

Internet lokal terusan merupakan kuota lokal yang memiliki kuota besar dan mempunyai masa aktif yang panjang. Umumnya kuota lokal terusan ini memiliki kuota besar antara 220 Gb sampai 880 GB yang bisa digunakan hingga 1 tahun atau 365 hari.

Bagaimana Cara Menggunakan Internet Lokal?

Ketika kamu berlangganan paket internet dan mendapatkan kuota internet lokal, mungkin kamu masih bingung tentang cara menggunakannya. Untuk cara menggunakan internet lokal sebenarnya sama seperti menggunakan paket internet reguler.

Aturan penggunaan kuota lokal secara umum dari semua operator di Indonesia adalah kuota lokal akan digunakan terlebih dahulu sebelum kuota nasional (kuota reguler) selama berada di wilayah tempat pengaktifan paket internet.

Setelah kuota lokal habis, maka paket internet yang digunakan selanjutnya adalah paket reguler yang dimiliki. Jika tidak ada kuota reguler, maka akan memotong pulsa sesuai dengan tarif yang berlaku di masing-masing operator.

Keuntungan Menggunakan Paket Internet Lokal

Provider internet seperti Telkomsel, XL, Axis, Three, dan Indosat mempunyai penawaran paket internet lokal yang berbeda-beda. Tetapi secara umum, semua operator menawarkan beberapa keuntungan dari adanya paket internet lokal, seperti :

Harga Lebih Murah

Jika dibandingkan dengan berlangganan paket internet nasional (reguler), paket internet lokal umumnya akan memiliki harga berlangganan yang lebih murah.

Kuota Lebih Besar

Selain mendapatkan harga paket internet lebih murah, kuota lokal yang didapatkan ketika berlangganan paket ini juga lebih besar. Jadi kamu bisa lebih bebas menggunakan internet dengan jumlah kuota yang lebih besar.

Bisa Digunakan Untuk Apa Saja

Penggunaan internet lokal juga bisa digunakan untuk semua aktivitas online seperti menggunakan kuota reguler. Jadi kuota lokal ini bisa kamu gunakan untuk browsing, chatting, streaming, bermain game online, dan lainnya. Yang membedakan hanya ada di pembatasan area/wilayah penggunannya saja.

Bisakah Internet Lokal Digunakan Di Luar Wilayah?

Sesuai dengan aturan yang diberlakukan di semua operator seluler, penggunaan internet lokal (kuota lokal) hanya bisa digunakan di area/wilayah yang telah ditentukan oleh operator. Jadi untuk mengetahui tentang area/wilayah penggunaan kuota lokal, kamu bisa cek di masing-masing website/aplikasi operator seluler yang kamu gunakan.

Jadi itulah tadi jawaban akan pertanyaan apa Itu internet lokal dan cara menggunakannya, semoga bisa bermanfaat. Dan kamu bisa memahami cara menggunakan kuota lokal saat berlangganan paket internet.

Artikel menarik lainnya:

REKOMENDASI UNTUK ANDA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Paling Populer